Gula dalam Makanan Bayi Komersial

Banyak makanan bayi (baby food) termasuk berbagai jenis MPASI (solid food), susu formula (baby
formula & follow-on formula) dan susu pertumbuhan (growing-upmilk) yang beredar di pasaran
mengandung gula, baik itu terdapat secara alami dalam bahan bakunya maupun sengaja ditambahkan dalam makanan bayi tersebut. Berdasarkan Pedoman Pencantuman Informasi Nilai Gizi Pada Label Pangan (Perka BPOM RI No. HK.00.06.51.0475) gula merupakan jumlah semua monosakarida dan disakarida (seperti glukosa, fruktosa, laktosa dan sukrosa) yang terdapat dalam pangan.
Dengan demikian, gula termasuk karbohidrat sederhana, namun sebaliknya tidak semua karbohidrat
termasuk gula, karena ada jenis karbohidrat yang lebih kompleks seperti polisakarida.

Full text publication

Share This to Your Friends at